Ads Top

SS Ourang Medan, Kapal Hantu Misterius dari Indonesia yang Melegenda

 

100 persen yakin, hampir setiap hari dan di mana saja kamu mendengar cerita-cerita hantu dan mistis. Entah itu Kuntilanak, tuyul, pocong, genderuwo, kepala buntung, leak dan banyak lagi. Cerita mistis Indonesia ini ternyata tak hanya terkenal di masyarakat lokal saja, namun terdengar sampai di luar negeri. Salah satu legenda mistis yang terkenal tersebut adalah SS Ourang Medan.

Nama SS Ourang Medan cukup naik belakangan ini berkat adanya pengembang game terkenal yang menjadikan legenda tersebut sebagai cerita gamenya. Bernama Man of Medan, game ini menceritakan tentang sejumlah anak muda yang terjebak di kapal hantu.

Bukan sekadar cerita saja, SS Ourang Medan benar-benar ada dan memiliki misteri yang tak pernah terpecahkan hingga sekarang sampai menjadi legenda urban. Berikut ini kisahnya.

1. SS Ourang Medan, kapal yang menghilang tak lama setelah kemerdekaan Indonesia

 SS Ourang Medan adalah kapal kargo milik Belanda. Kapal ini berlayar sekitar tahun 1940-an dan menghilang sekitar 1947 dan 1948. Dikatakan kapal ini sedang berlayar menuju Costa Rica dengan berhasil menghindari para aparat laut, namun setelah itu tak ada kabar lagi. Tidak ada catatan lebih jelas mengenai SS Ourang Medan sehingga orang-orang tak bisa lebih menjelaskannya lebih jauh.

2. Awak SS Ourang Medan sempat memberikan kabar terakhir jika mereka mendapat musibah

 Berdasarkan berbagai artikel media, terdapat rumor jika SS Ourang Medan mengirimkan pesan terakhir yang diterima oleh kapal Amerika, SS Silver Star. Isi pesan tersebut adalah

SOS dari Ourang Medan … kami mengapung. Semua perwira termasuk kapten meninggal. Mungkin kini seluruh kru meninggal...

Pesan paling terakhir adalah “Aku mati...” Setelah itu tak ada pesan lagi. Memo rahasia itu disimpan oleh CIA dan baru saja dibeberkan beberapa tahun belakangan.

3. SS Ourang Medan ditemukan oleh kapal Amerika dengan kondisi awak meninggal semua

 Setelah mengambang tak jelas, kapal SS Ourang Medan akhirnya ditemukan SS Silver Star, yang berjarak 740 km dari tenggara Kepulauan Marshall dalam misi penyelamatan. Para awak kapal tersebut kaget karena tak ada satupun yang hidup di sana, bahkan termasuk anjing. Bahkan menurut kru Silver Star, mayat-mayat tersebut memiliki ekspresi seperti orang yang ketakutan dengan kondisi kulit pucat, mata melotot, gigi rapat dan bibir terbuka, namun tak ada luka.

4. Teori paling masuk akal mengenai kematian awak SS Ourang Medan adalah keracunan gas

 Kisah SS Ourang Medan ditulis dalam sebuah artikel koran Belanda – Indonesia berjudul “De locomotief: Samarangsch handels- en advertentie-blad.” Kisah kapal hantu ini terbagi menjadi tiga cerita. Artikel kedua dan ketiga menyebutkan jika ada kru kapal tersebut yang selamat di Kepulauan Marshall. Dia menceritakan jika kapal tersebut membawa muatan asam sulfur dan awak kapal meninggal karena keracunan substansi tersebut. Tak lama setelah menceritakan hal tersebut, kru itu juga meninggal.

Para peneliti banyak sepakat mengenai hal ini. Bahkan para peneliti berteori jika muatan tersebut lebih dari sekadar asam sulfur, melainkan senjata biologis dalam bentuk gas yang menyerang saraf dan sangat membunuh. Kebocoran muatan itulah yang menghabisi seluruh awak kapal.

5. Kondisi dingin di dalam SS Ourang Medan memberikan kejanggalan

 Tak hanya fenomena kematian seluruh awak kapal dengan kondisi takut tersebut yang dirasa menakutkan, karamnya kapal tersebut juga menimbulkan kesan aneh dan angker. Saat masuk ke SS Ourang Medan, para awak SS Silver Star merasakan kondisi dingin yang tak masuk akal. Padahal kondisi luar saat itu mencapai 43 derajat Celcius.

6. Bahkan karamnya kapal tersebut cukup aneh

 Selain itu saat berusaha untuk menarik kapal SS Ourang Medan ke pelabuhan, tiba-tiba saja lambung kapal itu berapi dan meledak. Agar tidak turut mengalami kecelakaan kru SS Silver Star memutus tali pengikat, membiarkan SS Ourang Medan karam ke dasar laut. Rumornya SS Ourang Medan tenggelam di area Selat Malaka.

7. Kisah SS Ourang Medan sempat dianggap palsu

 Karena tidak adanya kejelasan data dan dokumentasi, fenomena SS Ourang Medan sempat dianggap sebagai berita palu untuk mencari sensasi. Namun banyaknya catatan kecil dari berbagai sumber membuat legenda SS Ourang Medan tetap kuat. Jika ditanya apakah misteri SS Ourang Medan telah terpecahkan, maka jawabannya adalah “Tidak” dan “Tidak akan pernah.”

Tidak salah jika studio game terkenal mengangkat cerita misterius nan mengerikan ini sebagai salah satu cerita dalam gamenya. Menurutmu sendiri apakah SS Ourang Medan benar-benar ada ataukah hanya bualan belaka? Apapun jawabanmu, sebaiknya kamu tetap mempersiapkan diri untuk bermain The Dark Pictures: Man of Medan.

No comments:

Powered by Blogger.